SIMAK UI 2012/2013 - kampus info akan memberikan informasi mengenai SIMAK atau kepanjangan dari Seleksi Masuk Universitas Indonesia. Bagi para calon mahasiswa yang masih bingung ingin mendaftarkan dimana kuliah kita nanti alangkah baiknya kita baca bersama informasi berikut ini.
Seleksi Masuk (SIMAK) Universitas Indonesia adalah pola seleksi yang tidak membedakan jenis kelamin, agama, suku, ras, kedudukan sosial dan tingkat kemampuan ekonomi. SIMAK-UI adalah seleksi masuk untuk jenjang program S1 Regular, Vokasi (D3), S1 Paralel dan S1 Kelas Khusus Internasional (KKI), S2, S3, Profesi dan Spesialis secara bersamaan. Dalam upaya pemerataan kesempatan belajar di UI, maka SIMAK-UI dilaksanakan secara serentak, sehingga siswa atau siapapun yang ingin masuk UI dapat mengikuti seleksi di beberapa lokasi kota terdekat dengan tempat tinggalnya (Jakarta, Bandung, Jogjakarta, Surabaya, Medan, Padang, Palembang, Pekanbaru, Makassar, Samarinda), tanpa harus datang ke Depok. Untuk TA 2012/2013 ujian SIMAK-UI direncanakan tanggal 8 JULI 2012.
SIMAK-UI BUKAN jalur MANDIRI,dan UI tidak memiliki jalur Mandiri. Untuk Jenjang S1 Reguler, Biaya Pendidikannya sama untuk jalur SNMPTN Undangan = SNMPTN Tulis = SIMAK UI. Besarnya Biaya Pendidikan di S1 Regular adalah BERKEADILAN, bergantung kemampuan orangtua/wali yang memenuhi syarat BOP-Berkeadilan.
Pendaftaran secara online 4-26 Juni 2012.
Prosedur Pendaftaran [ Disini ]
Dengan sekali ujian SIMAK-UI, siswa SMA/Sederajat dapat memilih S1 Reguler, Vokasi (D3), dan S1 Paralel.
Sedangkan ujian SIMAK-UI S1 Kelas Khusus Internasional (KKI) diselenggarakan pada hari yang berbeda, karena materi ujian diselenggarakan dalam bahasa Inggris. Peserta SIMAK-UI S1 Kelas Khusus Internasional (KKI) hanya dapat memilih 1 program studi.
Dan bagi pendaftar jenjang Pascsarjana (S2, S3, Profesi dan Spesialis) hanya dapat memilih 1 program studi.
UPDATE SIMAK UI 2012/2013
1. Sekretariat PMB buka hari ini (sabtu, 23 Juni) pkl.09.00-15.00 WIB. Silakan datang bagi yang kesulitan mendaftar online, upload foto, print kartu ujian.
2. Lokasi ujian yang sudah penuh dan tidak dapat dipilih antara lain: Bogor, Surabaya, Depok, Bekasi, Tangsel. Bagi yang terlanjur memilih lokasi tersebut kemudian tidak dapat membayar, harus mengubah pilihan lokasi ujian agar dapat melakukan pembayaran.
3. Info lebih lengkapnya bisa anda kunjungi situs resminya di http://simak.ui.ac.id
0 komentar
Posting Komentar