Penerimaan Siswa Asing Institut Teknologi Guilin China - Bagi anda yang berprestasi maksimal dan ingin bercita-cita untuk kuliah di luar negeri disinilah tempatnya, yaitu Perguruan Tinggi di Asia tepatnya di China dengan sebutan Institut Teknologi Guilin China. Perguruan TINGGI Milik Pemerintah ini akan menerima siswa asing yang berprestasi. Anda berminat???silahkan ikuti profilnya dulu berikut ini :
Profil Institut Teknologi Guilin
Sejarah Institut Teknologi Guilin
Institut Teknologi Guilin terletak di Kota Guilin, Guangxi China. Kota Guilin adalah sebuah kota budaya dan wisata yang bersejarah lama, memiliki pemandangan kelas nasional yang terkenal dengan keindahan alamnya. Suhu rata-rata tahunan antara 15,6 C—20,5 C. Vegitasi hutan 66,5 %. Lingkungan hidup yang indah, hawa udara yang segar telah menjadikan Guilin sebagai sebuah kota yang ideal untuk bersantai, melancong dan tinggal.
Sebagai sebuah kota sejarah dan budaya, Guilin menjalin hubungan akrab dengan luar negeri di bidang pertukaran budaya. Tamu-tamu dari mancanegara terpesona oleh keindahan pemandangan dan keramahan penduduknya. Setiap tahun lebih dari 1 juta wisatawan Indonesia yang datang berkunjung ke Guilin. Di samping itu Guilin juga terkenal sebagai salah satu kota yang angka kriminalitasnya paling rendah di China. Lingkungan hidup yang menyenangkan dan rasa aman telah menarik banyak pendatang menetap di Guilin. Beberapa tahun belakangan ini, hubungan persahabatan antara China—Indonesia semakin akrab, sehingga kunjungan timbal balik pun terus meningkat.
Institut Teknologi Guilin didirikan pada tahun 1956, hingga kini telah bersejarah 50 tahun. Institut terdiri dari 6 akademi, 8 fakultas, 3 departemen pengajaran dan sebuah cabang di Kota Nanning..Institut memiliki 59 jurusan (program S1/sarjana), 35 jurusan diantaranya peserta didik dapat langsung melanjutkan ke program S2 (diploma magister). Total mahasiswa mencapai 25.000 orang. Institut mengutamakan kejuruan teknologi, mengembangkan serentak kejuruan ilmu pasti dan alam, manajemen, ilmu pengetahuan bahasa dan budaya, ekonomi, hukum, pertanian. Pada tahun belakangan ini, institut telah menjalin hubungan kerja sama dengan sejumlah besar perguruan tinggi di negara-negara Asia Tenggara demi meningkatkan pertukaran informasi di bidang keilmuan.
Sarana Pengajaran Dan Fasilitas Akomodasi
Ruang kelas akademi dilengkapi dengan sarana audio-visual. Asrama siswa asing ada dua pilihan: satu kamar dua siswa dan satu kamar tiga siswa. Di dalam kamar tersedia AC dwi-guna (pendingin & penghangat), pemanas air listrik, telepon, lemari, meja tulis, input internet. Kantin-kantin di kampus dapat memuat 10.000 siswa dengan aneka macam masakan, bersih dan ekonomis. Ongkos makan per hari hanya 1-3 USD.
Status Siswa | Persyaratan Permohonan | Diploma Permohonan |
Siswa Program Studi Bahasa Mandarin Jangka Panjang Dan Jangka Pendek | Tanpa Syarat | Tanpa Diploma |
Mahasiswa Tingkat Sarjana (S1/Strata) | Minimum Lulusan SMU Atau Sederajat | Fotokopi Diploma Terakhir, Sertifikat HSK 3 |
Magister | Minimum Sarjana | Fotokopi Diploma Terakhir, Sertifikat HSK 6 |
Siswa Kursus Penataran | Minimum Sarjana | Fotokopi Diploma Terakhir, Sertifikat HSK 3 |
Status Siswa | Jangka Belajar | Diploma Dapat | Cacatan tambahan |
Siswa Program Studi Bahasa Mandarin Jangka Panjang | 1-2 Tahun | Sertifikat Penataran | Hasil sesuai dng standar |
Petatar Kursus Bahasa Mandarin Jangka Belajar Pendek | 1-3 Bulan | Sertifikat Penataran | menyelesaiken rencana |
Sarjana (S1) | 4 Tahun | Diploma Sarjana Dan Gelar S1 | Hasil sesuai dng standar |
Magister | 2-3 Tahun | Diploma Magister | Hasil sesuai dng standar |
Diploma Gelar Magister | |||
Petatar | 1-2 Tahun | Diploma Dan Sertifikat Dapat Diperoleh Apabila Peserta Didik Lulus Ujian | Hasil sesuai dng standar |
Prosedur Pendaftaran
- Formulir Pendaftaran dapat diperoleh langsung dari Akademi Pendidikan Internasional, Institut Teknologi Guilin atau mendownload dari website (http/www.gutcie.cn).
- Kirimkan formulir yang telah diisi dengan melampirkan fotokopi ijazah dan biaya pendaftaran 350 CNY. ke Akademi Pendidikan Internasional, Institut Teknologi Guilin sebelum batas akhir penyerahan formulir.
- Akademi Pendidikan Internasional akan mengirimkan Surat Pemberitahuan Penerimaan dan Surat Permohonan Visa Siswa Asing Untuk Belajar Di China (Formulir JW 202) kepada siswa yang telah diterima jika pemohon memenuhi persyaratan penerimaan pada 4 minggu di muka sebelum pembukaan sekolah.
- Dengan membawa Surat Pemberitahuan Penerimaan dan Surat Permohonan Visa Siswa Asing Untuk Belajar Di China, siswa dapat mengurus Visa Belajar (Visa X) ke kedutaan (konsulat) China di negara pemohon.
- Bagi calon siswa yang telah diterima diharuskan melakukan pendaftaran ulang pada saat registrasi dengan membawa 2 surat tersebut. Apabila siswa yang diterima tidak sempat mengurus Visa Belajar di negara pemohon, hendaknya mengurus Visa Turis (Visa L, yang berlaku lebih dari satu bulan) dulu setelah mendapat izin dari pihak akademi. Visa Turis akan diganti menjadi Visa Belajar setelah siswa tiba di akademi.
Alamat Akademi Dan Penghubung
Akademi Pendidikan Internasional, Institut Teknologi Guilin, Guangxi, China
Mr. Zhang Xiao Peng (Jack) or Ms.Ren Shuang (Lisa)
Tel. +86 773 589 5613 +86 773 589 1869
Fax. +86 773 589 5613
E-mail. cie@glite.edu.cn gutinternational@gmail.com
Situs Website. http/www.gutcie.cn
Nah Siapa yang ingin masuk kesana???Berprestasilah agar anda tercapai keinginan anda.
0 komentar
Posting Komentar